PENDISTRIBUSIAN BANTUAN GENTENG DAN ASBES UNTUK KORBAN KEBAKARAN DESA TEGALARUM MRANGGEN


DEMAK – Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD ) Kabupaten Demak menyalurkan bantuan berupa bahan material bangunan untuk korban kebakaran (14/9). Kepala Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi Bapak Imam Fikri, S.Sos beserta Pelaksana mendistribusikan Bantuan Genteng dan Paku di Desa Tegalarum Kecamatan Mranggen. Kebakaran yang terjadi menghabiskan rumah beserta seluruh isinya, termasuk surat-surat berharga seperti KTP, KK dan lain sebagainya. Dalam musibah tersebut tidak ada satupun barang yag bisa terselamatkan. Hanya pakaian yang dikenakan yang menjadi sisa barang berharganya saat ini. Kebakaran ini diakibatkan oleh Konsleting Listrik. Diantaranya 4000 genteng, 50 Asbes, 2kg Paku payung dan 3kg Paku usuk. Jumlah yang diberikan BPBD sudah sangat cukup untuk memperbaiki rumah warga.