Assesment Rumah Roboh pasca Bencana Alam Angin Puting Beliung


DEMAK- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Demak melaksanakan kegiatan assessmen kerusakan dan kerugian pasca bencana alam angin puting beliung di Desa Jerukgulung RT 01 RW 02 Kecamatan Dempet Kabupaten Demak (27/10/2021).

Bencana angin puting beliung yang menerjang rumah warga terjadi pada hari Senin, 25 Oktober 2021 sekitar pukul 17.30 WIB. Saat terjadi angin puting beliung, cuaca dalam kondisi mendung disertai hujan.

Angin puting beliung yang terjadi di Desa Jerukgulung Kecamatan Dempet mengakibatkan 15 rumah warga rusak dengan rincian sebagai berikut:

  1. 11 rumah warga rusak ringan (beberapa genteng melorot)
  2. 3 rumah warga rusak sedang (genteng rusak 40%), dengan rincian pemilik rumah sebagai berikut:
  3. Bapak Masturi, Dukuh Jerukgulung Desa jerukgulung RT 08 RW 01
  4. Ibu Sumiyati, Dukuh Genting Desa Jerukgulung RT 02 RW 02
  5. Bapak Rukan, Dukuh Maguan, Desa Jerukgulung RT 03 RW 02
  6. 1 rumah rusak berat (roboh) milik Bapak Kasmani dengan alamat Dukuh Genting Desa Jerukgulung RT 01 RW 02 dengan rincian:
  7. Jenis bangunan dinding kayu, lantai kayu dan atap genteng
  8. Luas bangunan 7×8 m2
  9. Estimasi kerusakan dan kerugian Rp. 40.000.000,00

Setelah proses assesmen kerusakan dan kerugian selesai, BPBD Kabupaten Demak akan mengajukan bantuan Pembangunan Baru untuk 1 rumah warga yang roboh kepada Disperakim Provinsi Jawa Tengah. Semoga bantuan yang diusulkan bisa segera cair untuk membantu pembangunan rumah warga yang roboh, tutup Ali Mustain selaku Kasi Rekonstruksi.