RUMAH TERBAKAR AKIBAT KONSLETING LISTRIK


DEMAK – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Demak setelah mendapat informasi terkait rumah terbakar melakukan Assesment di Dukuh Karanggawang, RT 05 RW 01 Desa Sidokumpul Kecamatan Guntur Kabupaten Demak (26/09).

Waktu Kejadian Kebakaran Rumah : Minggu, 26 September 2021 Jam 19.00 WIB Lokasi Dk. Karanggawang, RT 05 RW 01 Desa Sidokumpul Kecamatan Guntur Kabupaten Demak. Dengan kronologi, pada saat rumah dalam keadaan kosong dan terkunci. Mak Malikah (tetangga sebelah rumah) saat itu keluar rumah dan melihat api dari tengah rumah Bapak Arip, seketika teriak minta tolong kepada warga sekitar dan Warga menghubungi BPBD dan kami teruskan ke Damkar Demak. Api Padam pukul 21.00 WIB kondisi rumah terbakar habis. Penyebab Kebakaran Rumah tersebut diduga Konsleting Listrik.

Luas Bangunan 7x12m, Kerugian 90jt, Korban Nihil. Bangunan terbuat dari tembok dan kayu, alas keramik, dan beratap genteng.

Upaya yang dilakukan oleh petugas: menerima laporan, meluncur ke TKP, pengumpulan data dan pelaporan kepada atasan.

Personil yang terlibat : BPBD, DAMKAR, POLSEK, KORAMIL, PMI, Perangkat Desa setempat dan Masyarakat.

BPBD KABUPATEN DEMAK
Jln. Bhayangkara Baru No 15 Demak 59511
☎Telp/Fax : 0291 682200
📲WA/Telegram : 082226222114
Facebook : Bpbd Kab Demak
Website : http://bpbd.demakkab.go.id
🐤Twitter : @bpbd_demak
📧E_mail : demakbpbd@gmail.com